fbpx
Heri Koswara Angkat Bicara Soal Kampanye Terbuka: Ini Pesta Rakyat, 10 Ribu Peserta Harus Bahagia
Heri Koswara Angkat Bicara Soal Kampanye Terbuka: Ini Pesta Rakyat, 10 Ribu Peserta Harus Bahagia
February 3, 2024
Aleg DPRD Provinsi Jawa Barat Heri Koswara Selesaikan Reses 2023-2024, Sebut APBD Kota Bekasi Rp6,3 Trilyun
Aleg DPRD Provinsi Jawa Barat Heri Koswara Selesaikan Reses 2023-2024, Sebut APBD Kota Bekasi Rp6,3 Trilyun
February 5, 2024
PKS Kota Bekasi Siap Rebut Kursi Walikota di Pilwalkot 2024

Heri Koswara

MENGAPA partai pengusung AMIN juga harus menang? Heri Koswara menjelaskan alasan partai pendukung AMIN, khususnya PKS harus kuat dan mendominasi parlemen.

Sebuah pertanyaan diajukan kepada Heri Koswara, Caleg DPRD Provinsi Jawa Barat.

“Bang, misalnya AMIN menang tapi partai pendukungnya tidak dominan di dewan bagaimana?” tanya salah seorang warga.

Heri menjelaskan, pentingnya kekuatan di parlemen agar partai pendukung AMIN juga dapat menguatkan kebijakan presiden di masa yang akan datang.

“Ini penting, saya mengajak ya kepada seluruh warga negara Indonesia, khususnya Jawa Barat, lebih khusus lagi kota Bekasi, wajib kita memenangkan Anies Baswedan,” jelas Heri.

baca juga: Heri Koswara Angkat Bicara Soal Kampanye Terbuka: Ini Pesta Rakyat, 10 Ribu Peserta Harus Bahagia

Mengapa Partai Pengusung AMIN juga Harus Menang? Heri Koswara Menjawab

Heri mengutip perkataan Anies Baswedan dalam sebuah orasi publik bahwa bukan hanya menang pilpres, tapi juga memenangkan partai pengusungnya.

“Di Jakarta, kami ingin membuat sebuah kebijakan yang ternyata bisa di-block karena kita tidak kuat di legislatif. Karena itu, kita juga harus memenangkan caleg-caleg dari partai pengusung kita,” ujar Anies Baswedan.

Heri manambahkan, tidak cukup jika pasangan AMIN menang saja.

“tapi juga partai-partai pengusungnya juga harus menang, khususnya Partai Keadilan Sejahtera,” tutup Heri.

Heri yang juga Ketua DPD PKS Kota Bekasi dalam beberapa kesempatan kembali menegaskan target pileg 2024 dari PKS yaitu sebesar 25 kursi atau dua kali lipat dari hasil yang diraih pada pileg periode sebelumnya.

Selain itu, ia juga menargetkan menyumbang sebesar 80% untuk kemenangan paslon AMIN sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI 2024-2029.

Target tersebut dinilai wajar dan tidak muluk-muluk mengingat PKS mendominasi raihan kursi tertinggi di DPRD Kota Bekasi bersama PDI-Perjuangan.[red]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *