BANG Heri Koswara disebut sangat antusias dalam menjalankan tugas oleh Mohamad Sohibul Iman, M.Sc., Ph.D.
Hal itu beliau sampaikan dalam acara Pembukaan Sekolah Kepemimpinan Partai yang digelar oleh DPP PKS sebagai pembekalan kepada seluruh Calon Anggota Dewan Terpilih DPR RI dan DPRD Provinsi se-Indonesia, Selasa (25/06/2024).
“Sekarang Saya bersama Bang Heri Koswara, beliau adalah Calon Wali Kota Bekasi untuk periode 2024-2029. Saya mengenal beliau sebagai sosok yang sangat antusias di dalam menjalankan tugas-tugas dan beliau juga sangat konsen dan memperhatikan masyarakat. Oleh sebab itu Saya sangat yakin kalau Bang Heri ini bisa menjadi Wali Kota Bekasi, beliau akan sangat perhatian kepada masyarakat dan beliau akan bekerja dengan sepenuh hati untuk mensejahterakan masyarakat Kota Bekasi. Semoga masyarakat Kota Bekasi memilih Banh Heri Koswara,” ungkap Mohamad Sohibul Iman.
@heri_koswara_ Cocok apa cocok banget nih? JAKARTA AMAN x KOTA BEKASI MAJU Coba vote di bawah ya 😊🙏🏻 #jakarta #kotabekasi #sohibuliman #herikoswara #bangherikoswara #aniesbaswedan #foryoupage #foryou #fypシ゚viral #fypage #fyp #fy ♬ suara asli – Heri Koswara
Baca juga: Heri Koswara Disebut Layak Jadi Bapak Pendidikan, 30 Tahun Berkiprah
Selain itu dalam pertemuan lain, Bang Heri disebut layak menjadi Bapak Pendidikan Kota Bekasi karena konsisten memperjuangkan dunia pendidikan selama 30 tahun.
Meski sudah menjadi anggota DPRD Kota Bekasi 3 periode dan akan melanjutkan 2 periode di DPRD Provinsi Jawa Barat, Heri Koswara tetap konsisten berkiprah di dunia pendidikan.
Diawali sebagai guru, lalu diangkat menjadi kepala Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu Yayasan Pendidikan Islam Darul Hikmah (SMPIT Yapidh) pada tahun 1998 hingga 2003.
Memasuki dunia politik, saat menjadi anggota DPRD Kota Bekasi periode pertamanya pada tahun 2004-2009, Bang Heri langsung memilih Komisi 4 (saat itu Komisi D) sebagai medan perjuangannya di parlemen.
Komisi ini membidangi masalah terkait pendidikan, kesehatan, kesejahteraan dan sosial lainnya dengan mitra kerja Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan dan Dinas Sosial.[red]