DEKLARASI dukungan pemenangan Bang Heri Koswara sebagai Calon Wali Kota Bekasi dari Kecamatan Pondok Melati sudah digelar.
Deklarasi yang dibarengi dengan silaturahmi antar tokoh masyarakat, tokoh agama, RW/RT, posyandu-PKK, BKM/LPM, LINMAS se-Pondok Melati.
Kecamatan Pondok Melati terdiri dari 4 kelurahan, di antaranya Jatirahayu, Jatimurni, Jatimelati, dan Jatiwarna.
Bang Heri Koswara menyampaikan bahwa kemenangan ini adalah sebuah kemenangan perubahan menuju Bekasi yang lebih baik.
“Amanah ini bukan atas nama Heri Koswara, tapi amanah perubahan ke arah yang lebih baik Kota Bekasi. Ada amanah di pundak kita semua,” ucap Bang Heri Koswara Calon Wali Kota Bekasi.
Dalam postingan miliknya, Bang Heri juga menyampaikan harapannya untuk acara ini kedepan.
“Alhamdulillah, semoga kolaborasi baik ini dari seluruh lapisan unsur dan tokoh masyarakat bisa memberikan dampak kebaikan untuk perubahan Kota Bekasi yang lebih #MAJU kedepan, aamiin,” tulis Bang Heri di akun instagramnya.
View this post on Instagram
Selain dari masyarakat Pondok Melati, Barisan Relawan Muda Heri Koswara (BARA HK) juga mendukung penuh Bang Heri Koswara sebagai Walikota Bekasi selanjutnya.
Deklarasi diselenggarakan pada Ahad sore (09/06/2024) di Little Jasmine Cafe (seberang Universitas Bani Saleh).
Acara dihadiri langsung oleh Calon Wali kota Bekasi, Bang Heri Koswara dan Ketua BARA HK, Bang Kamil Syaikhu.
Dimeriahkan juga dengan mendatangkan guest star stand up comedy, Panca SUCA.
Deklarasi berisi penyampaian gagasan berupa saran dari anggota relawan untuk membangun Kota Bekasi lebih baik lagi.
“Dalam langkah-langkah kita ke depan untuk membawa kota yang kita cintai ini, Kota Bekasi ke arah yang lebih baik, karenanya secara resmi relawan BARA HK hari ini saya nyatakan secara resmi dan insyaAllah bersama-sama kita bergabung. Allahu Akbar!” ungkap Bang Heri Koswara.[red]