fbpx
Heri Koswara Disebut Layak Jadi Bapak Pendidikan, 30 Tahun Berkiprah
Heri Koswara Disebut Layak Jadi Bapak Pendidikan, 30 Tahun Berkiprah
May 31, 2024
Komunitas Milenial dan Gen Z Kota Bekasi Dukung Pencalonan Heri Koswara dalam Pilkada 2024
Komunitas Milenial dan Gen Z Kota Bekasi Dukung Pencalonan Heri Koswara dalam Pilkada 2024
June 2, 2024
Heri Koswara Ketua AFK Kota Bekasi Membuka Seleksi Tahap Awal untuk Kejurda Jawa Barat

foto: Instagram afkbekasikota

HERI Koswara Ketua AFK Kota Bekasi membuka langsung kegiatan seleksi tahap awal untuk Kejurda Jawa Barat mendatang.

Kegiatan seleksi ini dilaksanakan dimulai pada Kamis (30/05/2024) di lapangan futsal Bhakti, Bojong Menteng, Rawalumbu.

Selain dibuka langsung oleh Bang Heri Koswara sebagai Ketua AFK Kota Bekasi, turut hadir juga Sekjen AFK Kota Bekasi, Bang Hakim Khan, serta dipimpin oleh pelatih yaitu Ananda Aprizal.

“AFK Kota Bekasi tentu saya merasa bangga, merasa senang, dan tersanjung. Ternyata olahraga cabor Futsal ini setiap tahun tidak pernah kekurangan bibit-bibit luar biasa seperti adik-adik semua,” ucap Bang Heri dalam sambutannya.

Dalam postingan milik Bang Heri Koswara juga tertulis semangat dan harapan untuk kemenangan AFK Kota Bekasi pada Kejurda Jawa Barat.

Baca juga: Heri Koswara Disebut Layak Jadi Bapak Pendidikan, 30 Tahun Berkiprah

“Target kita tidak lain dan tidak bukan pertahankan gelar juara seperti yang telah kita capai pada Kejurda lalu di Jawa Barat. Persiapan ini kita genjot semaksimal mungkin agar mendapatkan hasil maksimal yakni juara bertahan untuk AFK Bekasi. Kita harumkan kembali nama Kota Bekasi dalam kancah futsal di provinsi ini,” tulis Bang Heri Koswara.

Di samping itu, Bang Heri Koswara disebut layak menjadi Bapak Pendidikan Kota Bekasi karena konsisten memperjuangkan dunia pendidikan selama 30 tahun.

Heri Koswara Ketua AFK Kota Bekasi Membuka Seleksi Tahap Awal untuk Kejurda Jawa Barat

Diawali sebagai guru, lalu diangkat menjadi kepala Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu Yayasan Pendidikan Islam Darul Hikmah (SMPIT Yapidh) pada tahun 1998 hingga 2003.

Kepeduliannya terhadap dunia pendidikan terus disuarakan di Komisi D DPRD Kota Bekasi sejak periode pertama 2004-2009 hingga berlanjut pada dua periode berikutnya, 2009-2014 dan 2014-2019.

Kemudian di DPRD Provinsi Jawa Barat periode 2019-2024. Menyusul terpilih kembali sebagai anggota DPRD Provinsi Jawa Barat untuk kedua kalinya dalam Pemilu 2024.

Bang Heri juga yang menginisiasi sekaligus deklarator terbentuknya deklarasi Jaringan Sekolah Islam Terpadu (JSIT) yang dimulai dari 7 sekolah di Bekasi dan Jakarta.[red]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *